CounTama

Apa Itu Mikro Transaksi dan Dampaknya Bagi Bisnis?

Apa itu mikro transaksi

Apa Itu Mikro Transaksi – Anda pasti pernah mendengar pepatah “jangan meremehkan hal kecil.” Pepatah ini juga berlaku dalam dunia bisnis. Seringkali pebisnis terlalu fokus dengan masalah besar yang dihadapi tanpa memedulikan beberapa hal kecil yang justru berdampak besar pada kondisi finansial perusahaan. Termasuk pada transaksi kecil dalam bisnis atau dalam istilah bisnisnya  disebut sebagai mikro transaksi. Meski terdengar cukup teknis, namun sebenarnya berdampak besar pada operasional bisnis. Aktivitas keuangan ini berperan penting dalam mengambil keputusan yang efektif, manajemen pengeluaran, hingga dapat menciptakan kepuasan pada pelanggan. Apakah Anda salah satunya yang mengabaikan transaksi ini? Tenang saja! Untungnya, terdapat solusi yang menawarkan pengelolaan mikro transaksi ini dengan baik yakni menggunakan Aplikasi Accounting Online.

 

Apa Itu Mikro Transaksi?

Mikro transaksi adalah sebutan untuk semua aktivitas keuangan menggunakan jumlah uang yang terbilang kecil. Transaksi ini biasa ditemukan dalam aktivitas bisnis seperti membayar tagihan listrik, pembelian alat tulis untuk kebutuhan kantor, dan pembelian camilan untuk karyawan kantor.

Meskipun hanya melibatkan uang dengan nominal yang cukup kecil, namun jangan salah, justru mikro transaksi inilah yang berdampak besar bagi kondisi keuangan dan kegiatan operasional bisnis.Tidak hanya dalam jangka waktu tertentu saja, tetapi juga berlaku dalam jangka panjang. 

Karenanya, penting bagi pebisnis untuk mengetahui dan mengelola mikro transaksi sebagai strategi dalam menyusun bisnis yang berkelanjutan. 

Transaksi Mikro, Pengaruh Makro?

Jika pebisnis dapat mengetahui dan mengelola dengan baik mikro transaksi maka akan memudahkan dalam monitoring kondisi keuangan dan aktivitas operasi bisnis. Lalu, bagaimana jika tidak mengetahui dan mengelola jenis transaksi ini dengan optimal? Tentu akan menimbulkan beberapa permasalahan yang dapat menghambat kelancaran bisnis yakni sebagai berikut:

  • Menghasilkan laporan keuangan yang tidak akurat

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, meskipun transaksi mikro ini bernilai kecil namun mempunyai dampak besar bagi finansial bisnis. Ini berupa kesalahan dalam menghitung data, neraca tidak seimbang, dan menjadi pengambilan keputusan keuangan yang buruk. Laporan keuangan yang tidak akurat ini pada ujungnya akan menimbulkan ketidakpercayaan para investor. Faktor ini yang akan mengurangi minat untuk menanamkan modalnya ke perusahaan. Pada akhirnya, perusahaan akan kesulitan mengakses sumber dana tambahan yang diperlukan bagi pertumbuhan bisnis. 

  • Mengakibatkan finansial tidak stabil

Transaksi mikro yang diabaikan oleh pihak perusahaan seperti pembayaran tagihan listrik, perlengkapan kantor, dan gaji karyawan akan menimbulkan dampak buruk berupa ketidakstabilan finansial atau terjadi fluktuasi pada kas. Finansial yang tidak stabil tersebut dapat menimbulkan dampak baru seperti kesulitan untuk mengakses modal tambahan, mengurangi tingkat kepercayaan bagi investor, dan tentunya ini akan menghambat proses kelangsungan maupun pertumbuhan pada bisnis. 

  • Mengalami kemacetan pada aktivitas operasional

Terganggunya kelancaran pada aktivitas operasional juga dapat ditimbulkan karena mengabaikan transaksi-transaksi kecil yang dilakukan perusahaan. Administrasi yang tidak diawasi dengan baik akan mengganggu kelancaran produksi yang dilakukan. Ketika pencatatan laporan keuangan salah, maka akan terjadi kesalahan juga pada penyediaan barang. Jika terlalu banyak stok barang akan menimbulkan kerugian finansial, sedangkan apabila terjadi kekurangan stok barang akan menimbulkan ketidaktersediaan produk yang menyebabkan hilangnya peluang pendapatan dan mengecewakan pelanggan. Dengan begitu, pihak perusahaan harus mengawasi transaksi mikro yang dilakukan supaya operasional bisnis dapat berjalan secara efektif dan efisien. 

  • Merusak reputasi perusahaan

Citra perusahaan yang dibangun perlahan akan turun, ini disebabkan karena pihak perusahaan mengabaikan transaksi mikro yang dapat menimbulkan kesalahan yang berulang-ulang pada aktivitas operasi bisnis. Kesalahan inilah yang menyebabkan pihak pelanggan dan mitra bisnis merasa ragu dengan kinerja perusahaan. Bahkan, perusahaan dapat kesulitan dalam melakukan pinjaman kepada pihak lain, karena pihak kreditur juga akan ragu jika memberikan dana pinjaman kepada perusahaan yang tidak dapat mengelola transaksinya dengan baik. 

Maka dari itu, perlu bagi pebisnis untuk memerhatikan setiap aktivitas keuangan yang dilakukan. Terutama pada mikro transaksi. Meskipun nampak sepele namun ternyata berpengaruh besar bagi perusahaan. Pengaruh makro ini dapat berupa baik buruknya kondisi keuangan, aktivitas operasi bisnis, bahkan berdampak juga pada reputasi perusahaan yang dihasilkan dalam jangka waktu yang panjang. 

 

Mengelola Mikro Transaksi Melalui Software Akuntansi 

Mengelola transaksi keuangan memang aktivitas yang melelahkan bagi pebisnis, apalagi jika harus mencatat setiap transaksi-transaksi kecil yang dilakukan dalam kegiatan bisnis sehari-hari. Tak heran jika pebisnis sering mengesampingkan transaksi yang melibatkan uang dengan nominal kecil. Padahal memiliki dampak yang besar bagi bisnis. Namun Anda tidak perlu cemas karena terdapat solusi efisien untuk membantu pengelolaan mikro transaksi Anda melalui Software Akuntansi Online

Melalui sistem perangkat lunak, Anda dapat memastikan pelaporan keuangan dapat terselesaikan secara otomatis. Ini akan mempermudah pekerjaan Anda dalam mengelola keuangan dengan data yang akurat dan monitoring kondisi finansial perusahaan dengan lebih baik. Data keuangan yang tercatat dengan baik inilah yang akan memberikan kepercayaan pada pihak eksternal baik itu investor, mitra bisnis, maupun pelanggan. 

Software akuntansi tidak hanya menghemat waktu Anda melalui laporan keuangan yang otomatis. Akan tetapi juga membantu mengawasi kinerja perusahaan yang dihasilkan dalam setiap periode. Hasil laporan keuangan ini juga digunakan sebagai pengambilan keputusan yang efektif untuk merencanakan alokasi keuangan maupun strategi bisnis para periode selanjutnya. Dengan begitu, Anda dapat menghemat waktu berharga untuk kegiatan lain yang dapat meningkatkan efektivitas bisnis Anda.

 

Menyederhanakan Mikro Transaksi Anda dengan Countama

Countama adalah salah satu Aplikasi Pembukuan Keuangan yang dapat menyelesaikan semua laporan keuangan bisnis Anda secara sederhana. Baik itu transaksi secara makro maupun mikro, keduanya dapat diselesaikan melalui software akuntansi ini. 

Terdapat berbagai fitur Countama yang dirancang oleh perusahaan Software House dan IT Training Centre untuk memastikan laporan keuangan dapat tercatat dengan baik. Termasuk juga pelaporan mikro transaksi yang tercatat secara otomatis melalui teknologi terkini canggih yang digunakan oleh perusahaan Jasa Konsultan IT ini. Fitur-fitur yang ditawarkan dapat berupa data transaksi yang terintegrasi, automatic calculation melalui sistem, dan tracing tagihan melalui searching CoA, serta auto view & cetak laporan keuangan. 

Melalui fitur-fitur tersebutlah laporan keuangan Anda menjadi mudah untuk dianalisis dan dipahami baik bagi pihak internal maupun eksternal perusahaan. Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi merasa khawatir karena telah mengabaikan transaksi mikro yang ternyata berpengaruh besar terhadap keuangan perusahaan. Sistem perangkat lunak ini akan menjamin pengelolaan mikro transaksi secara mudah, rapi, dan tepat.

Penasaran untuk mencobanya? Anda dapat mendaftar demonstrasi Jasa Akuntansi Online Countama di sini atau bisa juga menghubungi tim responsif kami di sini. Saatnya memaksimalkan pengelolaan finansial bisnis Anda melaluI Aplikasi Countama!.

 

Artikel Lainnya

guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Buka WhatsApp
1
Butuh bantuan?
Scan the code
care
Halo, ada yang bisa kami bantu?