CounTama

Krisis Arus Kas? 5 Taktik Mempertahankan Bisnis Anda!

Krisis Arus Kas

Krisis Arus Kas – Sebagai pebisnis tentunya kita tahu bahwa jatuh bangunnya suatu usaha tergantung pada jumlah pendapatan yang dihasilkan. Banyak perusahaan yang akhirnya gulung tikar akibat pendapatan yang diterima tidak sebanyak dengan pengeluaran yang telah dikeluarkan. Situasi ini sering disebut sebagai krisis arus kas. Jika kondisi ini terjadi secara berkepanjangan pada bisnis Anda, pastinya akan menyebabkan kondisi keuangan perusahaan semakin memburuk dan hal ini akan memicu kebangkrutan pada bisnis. 

Krisis Arus Kas

Anda perlu untuk memikirkan berbagai strategi pengelolaan arus kas dan menerapkannya ke dalam bisnis agar tetap bertahan selama arus kas mengalami defisit. Artikel ini akan membantu Anda dalam mengatasi permasalahan tersebut dengan merekomendasikan 5 taktik pertahanan arus kas yang harus Anda lakukan. Simak agar bisnis yang Anda bangun terus berjalan!

 

1. Melakukan Analisis terhadap Aktivitas Bisnis

Hal pertama yang harus Anda lakukan setelah mengetahui bahwa arus kas negatif adalah memeriksa letak permasalahan dalam aktivitas bisnis yang dilakukan. Mulai dari rencana bisnis, proses operasional bisnis, hingga biaya pengeluarannya. Lakukan analisis untuk mengetahui penyebab terjadinya arus kas mengalami defisit. 

Anda juga dapat melakukan evaluasi terhadap laporan laba rugi dalam periode akuntansi tertentu. Tentukan aspek yang paling menguntungkan dan aspek yang justru merugikan. Dengan begitu, Anda dapat lebih berfokus pada area yang menghasilkan profit paling tinggi dan menghilangkan area yang menimbulkan pemborosan pada aktivitas operasional Anda.

 

2. Mempercepat Penagihan Piutang

Semakin cepat dana mengalir ke dalam bisnis, semakin cepat Anda dapat mengatasi permasalahan arus kas yang timbul. Karenanya, Anda perlu meningkatkan efisiensi penagihan piutang agar aliran uang dapat berputar dengan lancar. Dana tersebut nantinya dapat digunakan sebagai modal bisnis ataupun untuk meningkatkan produktivitas operasional. 

Anda dapat meminta uang muka ataupun menagih pembayaran setengah harga kepada pelanggan baru. Cara ini akan lebih efisien dibandingkan dengan jika Anda menagih seluruh jumlah pembayaran setelah produk berhasil diterima. Selain itu, Anda juga dapat mengirimkan faktur lebih awal untuk mempercepat proses pelunasan tagihan pada pelanggan.

Baca Juga: Penerbitan Nota Kredit Meningkatkan Efisiensi Return Bisnis!

 

3. Melakukan Peminjaman Dana

Kekurangan dana dapat diatasi dengan menyuntikkan dana ke dalam bisnis, salah satunya dengan mengajukan pinjaman. Anda dapat mempertimbangkan alternatif ini untuk mengatasi krisis yang terjadi pada arus kas. Dana ini bisa didapatkan dengan mengajukan pinjaman kepada pihak bank ataupun kreditur.

Anda perlu perencanaan yang matang sebelum memutuskan untuk mengambil pinjaman dana, Tentukan seberapa besar jumlah dana yang dibutuhkan dan berapa lama jangka waktunya, serta perhatikan tingkat suku bunga dan ketentuan peminjaman lainnya. 

 

4. Menerbitkan Saham 

Selain mendapatkan modal dari pihak eksternal seperti peminjaman bank ataupun kreditur, perusahaan juga dapat mencari modal melalui penerbitan saham. Para investor akan menyuntikkan dana kepada perusahaan untuk digunakan sebagai modal bisnis. Sama halnya dengan melakukan peminjaman, Anda perlu mempertimbangkan keputusan ini dengan matang. Analisislah beberapa risiko yang mungkin akan terjadi dan cara untuk mengatasinya sebelum menawarkan saham Anda kepada publik. 

 

5. Mengelola Inventory dengan Lebih Efisien

Manajemen inventaris yang baik dapat menekan biaya pengeluaran pada perusahaan. Ini akan mengurangi pengeluaran yang berlebihan pada bisnis Anda. Simpan stok barang sesuai dengan kebutuhan atau keinginan pelanggan. Kurangi penyimpanan yang berlebihan untuk memangkas biaya operasional perusahaan. Anda juga dapat mempertimbangkan opsi outsourcing agar aktivitas operasional lebih efisien. 

Anda dapat menerapkan keseluruhan strategi tersebut atau memilih strategi yang sesuai dengan kondisi bisnis Anda. Pastikan untuk mempertimbangkan berbagai dampak yang akan timbul terlebih dahulu sebelum menerapkannya sebagai upaya mengurangi krisis arus kas. 

Baca Juga: Transformasi Digital: Ini Dia Waktu yang tepat Mengupgrade Bisnismu

 

Cegah Krisis Arus Kas dengan Pencatatan  Keuangan Akurat

Untuk mencegah atau mengurangi risiko krisis arus kas, Anda dapat menerapkan langkah preventif yang dapat dilakukan sedari awal berupa pencatatan keuangan yang tepat. Aktivitas pembukuan akan menghasilkan informasi keuangan yang dapat memberikan peringatan ketika kas Anda mulai menipis. Mengupdate secara berkala data keuangan Anda akan membantu menjaga kestabilan arus kas. Dengan begitu, terjadinya defisit dapat dihindari secara dini. 

Lalu, bagaimana memastikan informasi keuangan telah tersaji dengan akurat? Anda dapat memanfaatkan kecanggihan teknologi berupa Software Accounting Online. Menggunakan software dalam pencatatan keuangan akan menjamin akurasi data yang tinggi pada pembukuan Anda. Ini dikarenakan sistem perangkat lunak dapat menghasilkan data secara otomatis. Countama adalah contoh alat akuntansi yang mendukung fitur auto-generated untuk memudahkan pembukuan keuangan Anda. Aplikasi Pembukuan Keuangan ini dilengkapi dengan berbagai fitur untuk mencegah terjadinya krisis arus kas yang merugikan perusahaan Anda. Mulai dari pengumpulan data keuangan secara otomatis, mengonsolidasikan berbagai jenis data, melakukan pembaruan secara berkala, menyesuaikan ketentuan pajak terbaru, dan dilengkapi dengan keamanan data untuk menjaga kerahasiaan informasi keuangan Anda. 

Krisis Arus Kas

Jasa Akuntansi Online ini didesain khusus untuk membantu pelaporan keuangan perusahaan. Software House Arkatama merupakan perusahaan pengembang Software Accounting Online Countama. Kini telah memiliki segudang pengalaman dalam mengatasi permasalahan dan membantu perusahaan untuk beralih ke digitalisasi bisnis. Perusahaan Jasa Konsultan IT sekaligus IT Training Center ini akan menuntun Anda dalam mengatasi krisis arus kas yang terjadi saat ini melalui teknologi canggih yang ditawarkan. Dapatkan penawaran terbaik dari kami dengan menghubungi nomor ini dan klik di sini untuk mencoba layanan akuntansi melalui demo aplikasi secara gratis. 

 

Artikel Lainnya

guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Buka WhatsApp
1
Butuh bantuan?
Scan the code
care
Halo, ada yang bisa kami bantu?